Meski sudah melakukan perawatan ekstra tapi tetap saja jerawat muncul. Jerawat membandel bukan saja disebabkan karena kotoran dan kelebihan minyak pada wajah, faktor makanan pun mempengaruhi lemak sekitar wajah untuk bereaksi. Nah sebelum Anda mengeluarkan banyak biaya dan melakukan perawatan mahal, ada baiknya cermati makanan penyebab jerawat.
Makanan cepat saji
Makanan cepat saji tidak hanya berefek negatif bagi tubuh, tapi juga jadi makanan penyebab jerawat. Lemak tinggi yang terkandung menyebabkan tubuh kelebihan minyak, nah minyak yang keluar dari kulit akan menyumbat pori-pori dan mengakibatkan jerawat.
Makanan pedas
Reaksi pedas dari masakan yang telalu banyak cabai juga jadi alasan kenapa jerawat Anda tidak kunjung sembuh. Rasa panas dan pedas dapat menyebabkan tubuh menjadi panas atau terjadi reaksi inflamasi, reaksi inilah yang akhirnya jadi pemicu tumbuhnya jerawat.
Minyak sayur
Hampir mirip dengan makanan cepat saji, minyak sayur pun dapat meningkatkan peradangan dalam tubuh yang dapat menimbulkan rekasi jerawat. Hindari gorengan untuk menghindari jerawat makin parah.
Selain membatasi asupan makanan berlemak, konsumsilah air putih secara teratur minimal delapan gelas perhari. Air putih ini sangat membantu untuk meluruhkan lemak tubuh yang membandel, meski bertahap tapi cara ini pun efektif melepaskan racun dan kotoran pada tubuh.
0 comments:
Post a Comment